Rubah TV Jadulmu menjadi Smart TV.
Teknologi terus berkembang, akhir-akhir ini muncul teknologi Smart TV, dimana TV bukan hanya untuk menonton siaran televisi saja, namun juga bisa untuk internetan, game, menonton siaran tv channel luar negeri, dsb. Namun kendalanya harga Smart TV masih tergolong mahal untuk masyarakat menengah kebawah. Tapi sekarang telah tersedia produk TV Box yang memungkinkan TV jadul anda menjadi layaknya Smart TV, bahkan TV tabung CRT lamapun juga bisa dengan menambahkan konverter jack.
Alat tersebut bernama Android TV Box. Cara kerjanya sama seperti smartphone atau tablet dengan OS Android, hanya saja hardware ini tidak memiliki layar, maka butuh dihubungkan ke layar monitor atau TV baik LCD/ LED bahkan TV jadul CRT juga bisa (harus tambah konverter ya). Harganya yang hanya berkisar 400rb-900rb tergolong murah untuk kantong masyarakat dari pada harus membeli Smart TV dengan harga yang lebih mahal.
Fungsi Android TV Box selain untuk menonton siaran TV lokal juga bisa untuk menonton channel luar negeri tanpa berlangganan. Bisa untuk video streaming lewat IPTV/ TV Internet. Bisa untuk bermain game dengan download aplikasi game ke dalamnya. Seperti halnya HP smartphone, TV Box bisa digunakan untuk browsing, chating, video call, medsos an dan sebagainya. Terdapat juga slot USB (flashdisk) dan slot SD Card (memory) untuk membuka file-file di dalamnya. Fungsinya sama seperti komputer hanya saja kita tidak bisa mengetik karena tak ada keyboard.
Cek Harga/ Beli
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 Response to "Rubah TV Jadulmu menjadi Smart TV."
Posting Komentar